Home | Posts RSS | Comments RSS | Login

Tips membeli notebook tepat guna!

Selasa, April 07, 2009





Menyesal setelah membeli laptop / notebook yang tidak tepat dengan keperluan dan selera? Mungkin begitulah kebanyakan yang dirasakan oleh pelanggan / pengguna laptop yang menyesal belakangan dan merasa tidak sesuai harapan pada notebook / laptop apa yang ia beli sebelumnya. Dan setelah begitu, akhirnya pun pasti berakhir dengan menjual kembali laptop tersebut. Padahal bila dihitung dari waktu pembelian yang dapat dikatakan cukup singkat (jangka waktu pembelian hanya beberapa bulan sebelumnya). Dan menurut beberapa penghitungan, jangka waktu penggunaan yan kurang lebih belum mencapai 3 tahun dan tiba-tiba dijual menjadi barang second dapat merugi mencapai 60% dari harga beli sebelumnya.

Nah, ada tips untuk menghindari "kegilaan" seperti diatas bagi semua saja yang ingin membeli notebook / laptop baru. Biar tak salah pilih dan tak menyesal kemudian.

1.  Fungsi

Sebelum membeli, pastikan dulu dengan tujuan untuk pemakaian seperti apa laptop kita nanti? Jangan cuma karena kagum atau "Wow, keren" pada merk dan kelebihan merk laptop tertentu. Jadi pikirkan dulu, dan sesuaikan dengan pemakaian, tujuan penggunaan serta untuk apa? Sehingga tidak menyesal belakangan.

2.  Fitur

Fungsi akan terkait dengan fitur. Dari tahun ke tahun, fitur yang ditawarkan oleh laptop / notebook akan semakin canggih. Karena teknologi juga semakin maju, bukan sebaliknya. Jadi perhatikan secara cermat dan baik, jangan membeli hanya karena terdapat fitur Windows Vista didalamnya kalau sebenarnya kita justru pasti menggunakan Windows XP.

3.  Sistem Operasi

Setiap penjualan laptop / notebook sekarang banyak yang dilengkapi oleh pre-installed operating system (sistem operasi siap pakai) yang beragam mulai dari Linux hingga Windows. Maka memilih sistem operasi sesuai kebutuhan merupakan cara yang terbaik. Jika anda hanya membutuhkan Windows XP, tidak harus membeli yang menggunakan Windows Vista. Dan bila hanya membutuhkan Windows XP Home edition, tidak harus membeli yang menggunakan Windows XP Professional. Karena semakin bagus dan baru sistem operasi yang disertakan pada notebook yang hendak kita beli, maka terkadang juga akan berpengaruh pula pada harga yang ditetapkan.

4.  Prossesor

Fungsi, harga dan prossesor ini pun akhirnya akan saling terkait. Berbagai merk laptop / notebook menggunakan tipe Prosessor yang berbeda-beda tergantung harga (cth: Intel Celeron, Intel Dual-Core, AMD Athlon, dll). Dan semua prosessor tersebut memiliki kemampuan yang berbeda-beda. Nah, pada akhirnya kita harus mengingat kembali apa fungsi dan kegunaan dari laptop yang kita inginkan. Bila hanya digunakan untuk kepentingan standar / harian, tidak harus memilih atau membeli laptop / notebook yang dilengkapi dengan prossesor yang terbaru dan paling bagus (cth: bila kegunaan hanya untuk mengetik dengan Ms.Office dapat dengan prossesor Intel Celeron / Intel Dual-Core). Karena semakin baru dan tinggi teknologi prossesor tersebut, maka akan membuat harga juga semakin mahal. Jadi pilihlah sesuai apa yang anda harapkan dengan cermat dan teliti.

5.  Grafik

Hal yang satu ini juga penting sekali pada saat memilih. Pastikan merk atau model yang telah ada dalam notebook / laptop sesuai dengan kebutuhan anda. Jangan sampai salah memilih, karena jika sampai seperti itu, kebanyakan orang akan menjual notebook / laptop mereka karena tidak puas dengan VGA didalam notebook mereka yang tidak sesuai kebutuhan. Apalagi pada notebook tidak dimungkinkan adanya upgrade VGA seperti layaknya Personal Computer. Jadi pilihlah sesuai kebutuhan anda, apakah itu untuk gaming atau sekedar digunakan untuk penggunaan standar? Karena pada umumnya notebook / laptop yang dibutuhkan para gamers memerlukan model dan kualitas VGA yang lebih tinggi daripada penggunaan biasa / standar.

6.  Berat

Teliti diri anda terlebih dahulu, kebanyakan orang yang salah memilih notebook /  laptop yang mereka beli akhirnya menjadi malas membawa notebook tersebut kemana-mana karena berat. Pada dasarnya kebanyakan notebook yang memiliki dimensi yang lebih besar jadi lebih besar dibanding notebook yang memiliki dimensi yang lebih kecil. Perhatikan terlebih dahulu hal tersebut sebelum membeli.

7.  Aksesoris

Perhatikan aksesoris pada notebook yang anda incar. Jangan sampai setelah membeli, justru harus bolak-balik untuk membeli aksesoris pelengkap dll.

8.  Baterai

Notebook sebenarnya dapat dikatakan barang yang mobile, ringkas dan mudah dibawa. Daya tahan baterai notebook sangatlah penting. Bila daya tahan yang dimiliki sangat pendek, akan menyulitkan kita nantinya karena senantiasa memastikan ada sumber listrik setiap kita menggunakan notebook. Jadi cek dan pastikan kembali daya tahan baterai pada notebook yang akan anda beli.

9.  Garansi

Setiap pembelian notebook apapun merknya pasti disertai dengan garansi dari penjual / service center. Pada setiap notebook baru pada umumnya mendapat garansi 12bulan sejak tanggal pembelian. Jeli-jeli lah pada saat seperti itu untuk menanyakan secara rinci mengenai cara klaim garansi dan lokasi pusat pelayanan / perbaikan notebook yang kita beli. Setidaknya lokasi tersebut yang dekat dengan tempat tinggal kita.

10.  Budget

Pilih dan beli notebook yang sesuai dengan uang yang kita miliki. Dan dari semua langkah yang ada diatas tadi, simpulkan tipe notebook yang sesuai dengan kegunaan kita nanti. Sehingga dapat meminimalkan pengeluaran yang tidak perlu dan dapat membeli notebook sesuai dengan harapan kita.


Semoga bermanfaat....


by: dafabulous.blogspot.com

0 komentar to Tips membeli notebook tepat guna!:

Posting Komentar