Home | Posts RSS | Comments RSS | Login

Sekilas tentang SATA (Serial-ATA)

Sabtu, April 04, 2009
Kini perkembangan teknologi bus penyimpanan (storage bus) semakin nyata. Dan belakangan telah berkembang dengan pesat seiring berkembangnya IT saat ini. Nah, salah satu yang ikut mengalami perubahan adalah adanya teknologi bus penyimpanan (Storage Bus) berupa ATA (Advanced Technology Attachment). Bermula dari hadirnya teknologi ATA yaitu interface yang mampu menghubungkan perangkat penyimpanan seperti harddisk dan CD-ROM drives dalam PC. ATA yang pertama kali dikembangkan oleh IBM kemudian menjadi standar komunikasi untuk harddisk, CD-ROM, DVD-ROM, dan berbagai optical drives lainnya, secara garis besar teknologi ATA sejak awal hingga kini biasa digunakan untuk internal komputer storage device. ATA juga disebut pula dengan nama IDE (Integrated Drive Electronic). Dari awal dibuat, ATA dibedakan menjadi beberapa macam, seperti ATA / IDE, Fast ATA (ATA-2) / EIDE, ATAPI, ATA-3, ATA-4, ATA-5, ATA-6, ATA-7, Parallel ATA, dan baru-baru ini yang sedang dikembangkan adalah SATA.

Nah, SATA sendiri merupakan perkembangan selanjutnya dari PATA (Parallel-ATA) yaitu teknologi penghubung untuk PC yang spesifikasinya telah diterapkan pada penghubung penyimpanan untuk PC yang telah diperkenalkan pada 1980. Sedangkan SATA merupakan singkatan dari Serial-ATA, dan merupakan salah satu teknologi bus penyimpanan (Storage Bus) digunakan untuk penghubung transfer data antara komputer dengan media penyimpanan. Fungsinya secara garis besar sama seperti pendahulunya yaitu PATA, dimana PATA bekerja secara paralel sedangkan SATA secara serial.

SATA sendiri juga memiliki 2 tipe alat penghubung, yaitu SATA 7-pin connector dengan SATA 15-pin connector. Dan kini, transisi dari penggunaan PATA ke SATA berjalan mulai tahun 2002 dan membuat berbagai industri disk drive berlomba-lomba memenuhi perkembangan tersebut untuk menjadikan SATA sebagai pengganti PATA. Dan beberapa hasilnya adalah munculnya beberapa perubahan pada teknologi harddisk yang kini mulai beralih menggunakan konektor SATA (Hard disk SATA). Dan perkembangan pada teknologi SATA juga semakin baik dari tahun ke tahun dengan hadirnya jenis SATA macam SATA 1.5 Gb/s (generasi pertama), SATA 3.0 Gb/s, SATA 6.0 Gb/s.



Ada beberapa yang dapat membandingkan keunggulan SATA daripada PATA.
Dari segi kecepatan : alat penghubung serial ini (baca : SATA) menawarkan kecepatan data yang lebih tinggi dibanding alat penghubung paralel
(SATA=max.150Mbytes/sec,PATA=66Mbytes/sec)


Dari segi bentuk : SATA yang notabene juga merupakan alat penghubung serial juga lebih praktis dan irit tempat karena memiliki jenis kabel dan konektor yang lebih kecil dibanding PATA. Contoh seperti gbr dibawah.


Dari segi jumlah pin : perbedaan juga terdapat pada jumlah pin didalamnya pada masing-masing penghubung yang sangat berbeda. (SATA= 7/15 pin, PATA=40/80 pin)



0 komentar to Sekilas tentang SATA (Serial-ATA):

Posting Komentar